Tutorial kali ini saya khususkan bagi peserta pelatihan jaringan komputer (Jarkom) desa Jekulo Kab. Kudus dan tidak menutup kemungkinan bagi pembaca yang ingin belajar tentang dasar2 jaringan komputer
Bismillahirahmanirahim….
Review dulu….
Apa itu sebenarnya jaringan komputer? dan mengapa kita perlu jaringan komputer ?
Menilik dari pengertiannya Jaringan komputer (Computer Network) adalah Kumpulan komputer dan periferal (printer, router, scanner, modem dll) yg terhubung satu dengan lainnya melalui media komunikasi baik kabel atau tanpa kabel sehingga dapat berkomunikasi.
Terus apa kegunaannya?
Beberapa kegunaan jaringan komputer diantaranya
- Resource sharing , dapat menggunakan sumberdaya yang secara bersama-sama. Misalnya seorang pengguna yang berada di 100 Km jauhnya dari suatu data, tidak mendapatkan kesulitan dalam menggunakan data tersebut dan seolah olah data tersebut berada di dekatnya. Hal ini sering diartikan bahwa jaringan komputer mengatasi masalah jarak.
- Reliabilitas tinggi, dengan jaringan komputer kita akan mendapatkan reliabilitas yang tinggi dengan memiliki sumber-sumber alternatif persediaan. Misalnya semua file dapat disimpan atau di copy ke dua, ketiga , atau lebih komputer yang terkoneksi ke jaringan. Sehingga bila satu mesin rusak maka salinan di mesin lain bisa digunakan.
- Menghemat uang. Komputer berukuran kecil mempunyai rasio harga/ kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan komputer yang besar. Komputer besar seperti mainframe memiliki kecepatan kira – kira sepuluh kali lebih kecepatan komputer kecil/pribadi. Akan tetapi harga mainframe seribu kali lebih mahal dari komputer Pribadi. Ketidak seimbanggan rasio Harga/ Kinerja inilah membuat para perancang sistem untuk membangun sistem yang terdiri dari komputer – komputer Pribadi.
Setelah mengerti dan paham tentang pengertian dan kegunaan jaringan komputer ternyata ada hal yang sangat fundamental yang selalu menjadi pertanyaan, yaitu konsep IP Adress dan anehnya pertanyaan ini tidak hanya dilontarkan oleh orang yang baru belajar jaringan, tetapi bagi mereka yang sudah terjun di dunia jaringan banyak yang tidak tahu masalah ini… sebenarnya apa ip address itu? mari kita kupas bersama
IP ADDRESS
Pengertian
IP address adalah sekumpulan angka sebanyak 32 bit yang berfungsi sebagai alamat dari sebuah komputer yang sedang terhubung ke sebuah jaringan komputer. IP address setiap komputer haruslah unik, atau dengan kata lain sebuah komputer harus memiliki sebuah IP address yang berbeda dengan IP address komputer yang lainnya di seluruh dunia. IP address merupakan konsekuensi dari adanya penerapan Internet Protokol. Tujuan utama dari Internet Protokol adalah untuk mengintegrasikan jaringan internet di dunia.
Panjang IP address yang sebanyak 32 bit tersebut dibagi menjadi empat segmen. Masing-masing segmen terdiri dari 8 bit. Range setiap segmen adalah dari 00000000 sampai dengan 11111111. Maka jika kita lihat secara keseluruhan range dari IP address adalah dari 00000000.00000000.00000000.00000000 sampai dengan 11111111.11111111.11111111.11111111. Dari sini dapat kita simpulkan bahwa kita hanya dapat melakukan kombinasi IP address sebanyak 232 buah. Ini menunjukkan bahwa IP address bersifat terbatas. Oleh karena itu dalam penggunaannya harus seefektif mungkin.
Umumnya IP address direpresentasikan bukan dalam bilangan biner, akan tetapi dalam bilangan decimal. Range IP address dalam decimal adalah dari 0.0.0.0 sampai dengan 255.255.255.255.
Pada dasarnya IP address dibagi menjadi dua bagian, yaitu bagian yang menunjukkan network (bit-bit network/network bit) dan bagian yang menunjukkan host (bit-bit host/host bit). Bit network berfungsi untuk membedakan network yang satu dengan network yang lainnya, sedangkan bit host berfungsi untuk membedakan antara host yang satu dengan host yang lainnya dalam sebuah network. konsep bilangan biner lengkap bisa di downlad disni
Pembagian Kelas
Berdasarkan jenis jaringannya (network), IP address dibagi menjadi lima kelas network, yaitu network kelas A, B, C, D, dan E.
Pada kelas ini, bit pertama pada segmen awal IP address adalah 0. Bit pertama ini dan tujuh bit selanjutnya adalah bit network, dan 24 bit sisanya adalah bit host.
Pada kelas ini, dua bit pertama pada segmen awal IP address adalah 10. Dua bit pertama ini dan empat belas bit berikutnya adalah bitnetwork, dan enam belas bit berikutnya adalah bit host.
Pada kelas ini, tiga bit pertama pada segmen awal IP address adalah 110. Tiga bit pertama ini dan 21 bit berikutnya adalah bit network, dan delapan bit berikutnya adalah bit host.
Pada kelas ini, empat bit pertama pada segmen awal IP address adalah 1110. Kelas ini digunakan untuk pemakaian khusus, yaitu digunakan hanya untuk multicast address. Multicast address adalah penggunaan bersama-sama sebuah aplikasi oleh sejumlah komputer.
Pada kelas ini, empat bit pertama pada segmen awal IP address adalah 1111. Sama seperti kelas D, network kelas E ini hanya digunakan untuk keperluan khusus, yaitu hanya digunakan untuk keperluan eksperimental.
Network address adalah alamat IP yang digunakan untuk mengenali suatu network pada jaringan internet. Sebagai contoh kita ambil dari IP address kelas A yaitu 128.0.0.0. IP address tersebut tidak dapat digunakan sebagai address host.
Broadcast address adalah alamat yang digunakan untuk mengirim dan menerima informasi yang harus diketahui oleh semua host dalam sebuah network. Sebagai contoh kita ambil dari IP address kelas A yaitu 128.255.255.255. IP address tersebut tidak dapat digunakan sebagaiaddress host.
Netmask adalah address yang digunakan untuk melakukan masking / filter pada proses pembentukan routing supaya kita cukup memperhatikan beberapa bit saja dari total 32 bit IP Address
Demikian Semoga bermanfaat ...
No comments:
Post a Comment